Cara Pemasaran Hasil Hidroponik untuk Usaha Sampingan

Cara Pemasaran Hasil Hidroponik untuk Usaha Sampingan, Hobi Tani - Hidroponik kalau sudah menjadi hoby lama lama bakalan terpikir terjun ke industri atau bisnis. Tentu saja ini bukan hal yang mengada ngada, karena kebutuhan sayuran menjadi kebutuhan pokok setiap orang apalagi sayuran segar tanpa adanya sentuhan pestisida kimia.

Ada banyak metode yang bisa kita lakukan dalam proses promosi hasil dari kebuh hidroponik ini. Dari hasil pengakuan teman teman memang banyak yang mengalami kendala dalam hal pemasaran padahal hasil dari sayuran hidroponik sudah sangat melimpah dan akhirnya dibagikan saja dengan percuma padahal kalau di jual hasilnya sangat menggirukan.

Cara Pemasaran Hasil Hidroponik


Cara Pemasaran Hasil Hidroponik

Beberapa metode sederhana pemasaran hasil hidroponik untuk usaha sampingan

1. Pemasaran area tedekat

Sebagai tahap awal daam memasarkan hasil hidroponik, anda bisa menawarkan kepada tetangga. Awalnya boleh lah di berikan dengan gertis namun ada waktunya kita juga menjualnya untuk mengambalikan modal pembelian pupuk dan benih misalkan, syukur syukur bisa memberikan keuntungan.

2. Kerjasama dengan bakul sayur

Pemasaran Hidroponik yang kedua adalah dengan cara kerjasama dengan bakul sayur. Bakul sayur sangat banyak sekali, di desa desa misalkan, ada yang keliling juga ajukan kerjasama dengan mereka. Anda bisa menitip sayuran anda dan dijualkan oleh mereka. Ambil keuntungan sedikit asal lancar dan jangan lupa packing lebih bersih dan rapi. Anda bisa membeli isolasi sayuran khusus hidroponik dan memberikan bungkus plastik.

Jelas pembeda ini akan membuat hasil kebun anda lebih menarik perhatian pembeli daripada hasil sayuran yang hanya di ikat saja dan masih terlihat layu dan kotor.

3. Kerjasama dengan restoran atau hotel dan yang lainya

Pemasaran hasil hidroponik selanjutnya adalah dengan kerjasama dengan restoran atau rumah makan di wilayah anda. Idelanya tempat makan besar, atau resort bahkan hotel akan mencari sayuran yang segar dan aman. Anda bisa menawarkan kerjasama kepada mereka dengan memberikan batasan bisa suplay berapa kilo sehari. Ajukan proposal, jikapun stok anda kurang misalkan maka bisa kerjasama dengan teman teman sesama hoby hidroponik untuk melengkapi permintaan pasar.

4. Jual secara online

Anda bisa memanfatakan fitur marketplace yang ada di facebook, kemuidan status Whatsap, Instagram semuanya di manfaatkan. Anda akan menjagkau orang orang terdekat dengan tempat tinggal anda. Tawarkan bisa di antarkan sampai depan rumah.

Era pandemi ini menjadi sebuah langkah cerdas pemasaran online sayuran yang sangat menjanjikan. Pasalnya orang juga bisa jadi takut terlalu  sering ke pasar jadi kesempatan anda memasarkan online sangatlah besar.

5. Membuat satu komunitas

Disini menjadi kekuatan tersendiri memang. Dimana jika anda membuat sebuah komunita satu daerah khusus pelaku hidroponik dengan satu tujuan maka dari sisi kekurangan stok sangat bisa di atasi ketika proses pemasaran anda sudah jalan. Intinya saling menguntungkan adalah langkah yang harus dicoba.

6. Menjual langsung

Jika anda tidak sabaran dan ingin cepat mendapatkan hasilnya maka bisa melakukan proses penjualan langsun dilapangan. Bisa anda gunakan mobil box mislakan. Usahakan bawa sekaligus bersama netpotnya dengan mengurangi debit air, alasanya sederhana sayuran yang tidak laku bisa anda tanam kembali, dan yang kedua adalah pembeli akan merasa puas ketika belanja dimana mereka bisa memetik sendiri sayuran yang di beli dengan kondisi sangat segar dan bersih.

Lalu dimana anda bisa mangkal ? Mudah sekali, anda bisa membuka lapak bersama mobil box anda di arah menuju pasar tradisional disana anda akan dilihat oleh ratusan orang yang akan ke pasar membeli kebutuhan sayuran juga dan kita bisa asumsikan dengan mudah kira kira 50% dari mereka akan berhenti dan membeli.

Jika sudah menemukan pembeli tetap, maka jangan lupa service dan kualitas harus tetap dijaga, masalah harga jangan terlalu mahal dengan sayuran di pasar tradisional kecuali memang target market anda adalah sekala hotel atau restoran besar.

Demikian tadi adalah informasi tentang cara pemasaran hasil Hidroponik sebagai usaha sampingan. Jika anda telaten anda bahkan dapat menjadikan usaha hidroponik ini sebagai usaha utama anda.
Load comments

0 Comments